Tuesday, January 2, 2018

Sandiaga Minta Pengusaha Hiburan Patuh Bayar Pajak


Wakil Gubernur DKI Jakarta meminta para pengusaha tempat hiburan lebih patuh untuk membayar pajak. Karena banyak pengusaha yang kurang patuh, menurutnya capaian pajak sektor hiburan 2017 tak mencapai target.

Sandiaga bahkan menyebut, raihan pajak sektor ini berada di urutan buncit.

“Dari sektor hiburan yang paling kecil, cuma 94 persen persentasenya,” kata Sandi dalam Syukuran Pencapaian Target Penerimaan Pajak dan Retribusi Daerah Tahun 2017 di Jakarta, Selasa (2/1).

Sandi membantah, belum tercapainya target itu karena penutupan sejumlah tempat hiburan yang dilakukan akhir-akhir ini.

“Enggak karena itu (penutupan tempat hiburan) kayaknya. Tapi memang banyak yang enggak patuh,” kata Sandi.

Ia menyebut mereka yang kurang patuh membayar pajak justru pengusaha-pengusaha besar. Sementara pengusaha kelas menengah ke bawah justru sudah mulai patuh.

“Tinggal yang pengusaha-pengusaha besar saja nih, pengusaha hiburan ayo dong patuh," kata dia.

Sandi menargetkan, penerimaan pajak hiburan di tahun 2018 harus lebih tinggi. Bahkan kata dia, kalau bisa pendapatan pajak terbesar harus dari sektor ini.

Sejak Anies Baswedan dan Sandiaga Uno memimpin Jakarta, tercatat ada dua tempat hiburan yang sudah ditutup yakni Griya Pijat Alexis dan Diskotek Diamond.

Alexis tak diperpanjang izinnya karena diduga disalahgunakan untuk praktik asusila. Sementara Diamon ditutup karena ditengarai dijadikan tempat penyalahgunaan narkoba.

Sejumlah tempat hiburan malam dikabarkan sudah diawasi Pemprov karena ada indikasi pelanggaran aturan.

Israel Kembali Serang Basis Hamas di Gaza


Jet tempur Israel dilaporkan kembali menyerang sejumlah situs Hamas, salah satu faksi besar di Palestina yang selama ini dianggap Tel Aviv sebagai kelompok teroris.

Melalui sebuah pernyataan, militer Israel mengatakan kepada Reuters, serangan pada Selasa (2/1) pagi itu menargetkan sebuah "kompleks militer milik organisasi teroris Hamas."

Menurut sumber keamanan Palestina, serangan Israel tersebut memorak-porandakan daerah Khan Younes dan Deir al-Balah yang terletak di sebelah selatan dan tengah Gaza, meski tak memakan korban jiwa.

Pejabat berwenang Israel menyebut serangan itu diluncurkan sebagai respons atas roket Hamas yang menerjang bagian selatan Israel beberapa jam sebelumnya, Senin (1/1) malam.

terus memanas di perbatasan antara Israel dan Palestina, terutama Gaza, setelah Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, memutuskan untuk mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel pada awal Desember lalu.

Sejak saat itu, militan Palestina di Gaza telah menembakan setidaknya 18 roket atau mortir ke wilayah Israel. Enam di antara serangan roket itu berhasil dicegat oleh sistem pertahanan Iron Dome.

Israel kerap menuding Hamas sebagai pihak yang bertanggung jawab atas setiap serangan ke negaranya, termasuk insiden pada Senin malam kemarin.

Israel bahkan tak jarang melakukan balasan dengan menyerang balik Gaza yang sejak 2007 lalu dikuasai Hamas.

"IDF [angkatan bersenjata Israel menganggap Hamas bertanggung jawab atas peristiwa di Jalur Gaza sepenuhnya," bunyi pernyataan militer Israel.

Namun, belakangan ini, kelompok pemberontak itu sepakat berdamai dengan Presiden Mahmoud Abbas yang didukung Fatah dan mengembalikan seluruh wilayah kekuasaannya kepada pemerintah.


Kim Jong-un Pesan Rudal Terbesar untuk Hari Jadi Korut


Kim Jong-un dilaporkan memerintahkan para ilmuwan andal Korea Utara membangun rudal terbesar sepanjang sejarah rezim tersebut untuk diluncurkan saat perayaan hari jadi negara yang ke-70 tahun pada 9 September mendatang.

Seorang pembelot Korut mengatakan bahwa perintah itu disampaikan Kim dalam rapat para pemimpin senior militer dan ilmuwan di Pyongyang pada pertengahan Desember lalu.

Surat kabar Jepang, Mainichi, melaporkan bahwa pembelot yang tak diungkap identitasnya ini pernah terlibat dalam program rudal Korut dan sekarang ini sudah berhasil menjalin hubungan kembali dengan rekan di negaranya.

Menurut sumber tersebut, rudal yang dipesan Kim adalah Unha-4, versi lebih besar dari Unha-3. Pembelot itu mengklaim, pembangunan Unha-4 sudah rampung, tapi para ilmuwan membutuhkan waktu enam bulan lagi hingga senjata itu siap diluncurkan.

Sebagaimana dilansir Telegraph, Unha-3 sendiri sudah sukses diluncurkan dari Stasiun Pelontar Satelit Sohae pada Februari 2016 lalu.

Korut selalu mengklaim bahwa Unha dirancang untuk menempatkan satelit di orbit. Namun, sejumlah ahli juga mengatakan, kendaraan itu bisa digunakan untuk menguji ketahanan hulu ledak saat masuk kembali ke atmosfer.

Kekhawatiran ini kian menjadi ketika Korut mengklaim berhasil meluncurkan Unha-3. Namun, para ahli tak dapat mendeteksi transmisi dari satelit itu.

Tak lama setelah peluncuran tersebut, Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa pun melontarkan kecaman dengan menyebut bahwa Unha itu pada dasarnya adalah rudal jarak jauh yang dimodifikasi dan digunakan untuk menguji kemampuan serangan antar-benua.

Membantah kecaman tersebut, Korut melalui kantor berita KCNA menyatakan, "Peluncuran satelit kami dilakukan berdasarkan hak yang sesuai dengan Piagam PBB dan merupakan hak dasar untuk menghormati kedaulatan dan kesetaraan, dan hukum internasional yang memastikan penggunaan ruang secara damai."


Sunday, December 31, 2017

Kabar Buruk Cedera Jesus dan De Bruyne Usai City Diimbangi Palace


Manchester City dapat dua kabar buruk sekaligus usai rentetan kemenangannya dihentikan Crystal Palace. Kevin de Bruyne dan Gabriel Jesus dihantam cedera.

Setelah meraih 18 kemenangan beruntun di Premier League, City akhirnya kembali merasakan gagal dapat poin maksimal. Bertamu ke Selhurst Park, Minggu (31/12/2017) malam WIB, City dipaksa bermain imbang tanpa gol, 0-0.

Hasil imbang tersebut belum menggoyahkan posisi The Citizens di puncak klasemen. Tapi kabar buruk untuk City memang bukan pesaing, tapi kondisi para pemainnya.

Gabriel Jesus dan Kevin de Bruyne tak mampu melanjutkan pertandingan hingga selesai karena cedera.


Sang penyerang Brasil terlihat meringis kesakitan saat meninggalkan lapangan dan digantikan Sergio Aguero. Dia diduga mengalami cedera lutut. Sementara De Bruyne mengalami cedera setelah dilanggar Jason Puncheon di periode injury time.

Belum ada kabar lanjutan soal cedera De Bruyne. Untuk Jesus, dia bisa absen satu hingga dua pekan.

"Mungkin satu atau dua bulan," jawab Josep Guardiola saat ditanya kondisi Jesus, dikutip dari ESPNFC.

"Saya belum yakin soal (kondisi) Kevin," lanjutnya.


Ada Hak Veto, PBB Dinilai Tak Demokratis


Staf Senior Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menyebut hak veto yang dimiliki lima anggota tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa membuat PBB menjadi tidak demokratis.

Lima negara yang memiliki hak veto itu adalah Amerika Serikat, Rusia, China, Inggris dan Perancis.

"Keberadaan hak veto membuat PBB tidak kredibel dan tidak demokratis," kata Mimin Dwi Hartono di Jakarta, Sabtu (30/12).

Mimin menyebut kemampuan lima negara begitu saja membatalkan keputusan anggota lain sudah tidak lagi relevan dengan dinamika yang terus terjadi di berbagai negara saat ini.

Langkah Amerika Serikat membatalkan resolusi DK PBB mengecam Presiden Donald Trump yang mengakui Yerusalem sebagai ibukota Israel adalah salah satu contoh terbaru penggunaan hak veto yang bermasalah.

Kelima anggota tetap DK PBB dipilih dalam Piagam PBB karena memegang peran kunci dalam pendirian organisasi dunia itu.

Para penyusun piagam sepakat jika salah satu lima anggota tetap menyuarakan penolakan, resolusi atau keputusan dewan beranggota 15 orang itu tidak akan disetujui.

Jika anggota tetap tidak sepenuhnya sepakat dengan resolusi yang diajukan tapi tidak mau menyatakan veto, negara itu bisa menyatakan abstain.

Penghapusan kewenangan luar biasa ini telah lama diperdebatkan tapi tak pernah berujung pada perubahan. Dalam kesempatan ini, Mimin kembali mengangkat argumen tersebut.

"Perlu ada perubahan struktural bagaimana membuat PBB yang lebih demokratis," ujarnya.

Hal senada juga disampaikan Direktur Cultural Islamic Academy, Husein Ja'far Al-Hadar. Menurutnya, hak veto membuat perdamaian dunia tidak kunjung terwujud.

"Sampai sekarang kenapa perdamaian dunia tidak pernah terjadi karena ada lima negara yang memliki hak veto atas semua keputusan," tutur Husein.

Adanya hak veto tersebut, kata Husein, juga menunjukkan tidak adanya penghargaan terhadap keputusan bersama yang dibuat oleh negara lain.

"Tidak ada penghargaan terhadap suara bersama, yang menang adalah lima negara yang bisa gunakan untuk memveto keputusan," ujarnya.


Korut Lanjut Kembangkan Nuklir di 2018


Sebuah laporan yang dipublikasikan oleh kantor berita pemerintah Korea Utara menyebut negara tersebut akan melanjutkan pengembangan program senjata nuklirnya di 2018.

"Jangan harap ada perubahan kebijakan," bunyi laporan yang dikutip KCNA itu, sebagaimana dilaporkan CNN pada Minggu (31/12).

"Entitasnya sebagai kekuatan tak terkalahkan tak mungkin bisa dikesampingkan atau dihancurkan. Korut, sebagai negara nuklir bertanggung jawab, akan memimpin tren sejarah ke jalan kemerdekaan dan keadilan."

Laporan berjudul "Tak Ada Kekuatan yang Bisa Kalahkan Kemerdekaan dan Keadilan" itu menyajikan lini masa pencapaian persenjataan nuklir yang dicapai sepanjang 2017. Sebagian besar di antaranya berfokus pada kemungkinan perang dengan Amerika Serikat.

Korea Utara akan "terus menopang kemampuan pertahanan dan serangan pendahulu dengan kekuatan nuklir sebagai lini utamanya, selama AS dan angkatan lautnya terus mengancam dengan nuklir," kata laporan itu.

Korut menyombongkan kemampuannya menyerang "inti daratan AS" dan "status" barunya sebagai "kekuatan nuklir kelas dunia." Negara terisolasi itu juga menyatakan akan "mengatasi deklarasi perang AS dengan api."

Selama 2017, Korea Utara telah melakukan serangkaian uji coba peluru kendali balistik, meski dikritik dan dijatuhi berbagai sanksi dari negara-negara Barat.

Peristiwa paling provokatif terjadi pada 29 November, ketika Korea Utara menyatakan telah berhasil menguji coba rudal balistik baru dengan "hulu ledak super besar dan berat" yang bisa mencapai daratan utama AS.

Rudal itu terbang lebih tinggi dan jauh daripada uji coba yang pernah dilakukan sebelumnya.

Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa merespons dengan mengadopsi serangkaian sanksi baru yang disusun oleh Amerika. Resolusi itu bertujuan untuk menghentikan pasokan energi Korut lebih jauh dan mengetatkan larangan penyelundupan pekerja ke luar negeri.

Korea Utara menyebut sanksi itu "provokasi perang" dan menyatakan Amerika Serikat beserta negara-negara lain yang mendukung sanksi itu akan menerima akibatnya.


Saturday, December 30, 2017

aduQ, bandar poker, bandarQ, capsa susun, domino99, poker, sakong,


Presiden Zimbabwe Emmerson Mnangagwa mengumumkan fasilitas pensiun Robert Mugabe, Jumat (29/12). Selain bonus sebesar US$10 juta (sekitar Rp135,5 miliar, paket pensiun  bagi mantan presiden Zimbabwe berusia 94 tahun tersebut berupa tempat tinggal, armada mobil dan fasilitas penerbangan internasional kelas wahid.

Mugabe juga berhak mendapat 20 staf pribadi. Termasuk enam penjaga keamanan pribadi. Semua dibayar dari kas negara, sesuai Paket Pensiun Kepresidenan 2017 yang dilansir media pemerintah Government Gazette, Jumat (29/12).

Mugabe yang memimpin Zimbabwe dengan tangan besi selama hampir empat dekade, dipaksa mundur pada 21 November lalu. Parlemen mengajukan mosi pemakzulan setelah Mugabe menolak mundur, setelah delapan hari ketegangan sejak militer mengintervensi pemerintahan.

Intervensi militer dilakukan lantaran Mugabe memecat Mnanggwa, yang saat itu sebagai wakil presiden dan mengangkat Grace, istrinya sebagai pengganti. Militer yang mencium gelagat Mugabe bakal menjadikan Grace sebagai presiden langsung menguasai kota dan memaksa Mugabe mundur.


Paket fasilitas pensiun Robert Mugabe mencakup kediaman pribadi di atas tanah seluas 5.000 meter persegi, tunjangan kesehatan yang komprehensif bagi Mugabe beserta istri dan anak-anaknya. Juga transportasi berupa beragam kendaraan mewah.

Mugabe dan Grace juga menyandang paspor diplomatik dan pribadi, penerbangan internasional kelas satu dengan maksimum empat kali perjalanan per tahun.

Mugabe juga bakal menerima sebuah sedan Mercedes Benz S500, atau setara dengan itu, sebuah van, dan mobil pick up. Selain perawatan dan bahan bakar, pemerintah juga wajib mengganti semua kendaraan itu tiap lima tahun.

Konvoi kendaraan juga menjadi bagian dari fasilitas pensiun Robert Mugabe. Dia juga bakal mendapat telepon genggam, dua komputer dan peralatan kantor yang akan ditentukan kemudian.

Selain kediaman di lahan 5.000 meter di tempat yang diinginkan Mugabe, pemerintah juga wajib menyediakan tiga pekerja rumah tangga, dua tukang kebun, dua tukang masak, dua juru saji dan dua tukang cuci.

Mewahnya fasilitas pensiun Robert Mugabe, bertolak belakang dengan kondisi Zimbabwe, yang merupakan salah satu negeri termiskin di dunia.